Opini  

Tantangan dan Peluang Peternak Ayam di Era Modern

Mochammad Firgi Mubarok

Oleh: Mochammad Firgi Mubarok, Prodi Peternakan, Fakultas Pertanian Peternakan, Universitas Muhammadiyah Malang

MEMOX.CO.ID – Peternakan ayam, adalah sektor penting dalam industri pertanian, menghadapi sejumlah tantangan dan peluang dalam menghadapi perubahan zaman. Pada kali ini saya akan membahas beberapa aspek kunci yang memengaruhi peternak ayam di era modern agar kemudian peternak Indonesia bisa semakin berkembang dan selalu menemukan solusi di era modern utamanya, sangat banyak tantangan yang akan dihadapi dan harus segera menemukan solusi untuk keluar dari permasalahan industri peternakan permasalahan ini patut menjadi sorotan karna pentingya industri peternakan pada kehidupan sehari-hari kita apabila kita tidak segera keluar maka kita akan semakin tertinggal

Tantangan utama yang dihadapi peternak ayam adalah peningkatan biaya produksi (cost), termasuk pakan yang semakin meningkat karena kebanyakan di negeri kita masih mengekspor dari luar sehingga kebutuhan untuk belanja pakan semakin meningkat dari tahun ketahun, energi yang digunakan juga tidak sedikit pada sistem kandang clouse house diperlukan energi listrik dalam jumlah yang besar karena untuk mengaktifkan grower dan lampu untuk menghangatkan ayam hal ini juga berpengaruh oleh karena itu, harus pandai dalam penggunaan energi, dan perawatan hewan tentunya pada sebuah instansi tidak mungkin hanya mengandalkan pakan untuk menunjang kebutuhan hidup ternaknya diperlukan perawatan contohnya pemberian vaksin, obat-obatan baik herbal maupun non herbal, dan lain-lain . Fluktuasi harga bahan pakan dan kenaikan biaya energi menjadi faktor utama yang perlu diatasi.

Dalam era di mana keamanan pakan menjadi perhatian utama karena keamanan adalah kunci keberhasilan beternak, selanjutnya kita harus menjamin keamanan dari produksi ayam kita karena jika kebutuhan hidup ayam kita tercukupi maka ayam yang kita ternak akan menghasilkan keuntungan dengan hasil yang lebih meningkat daripada  yang tidak terpenuhi kebutuhanya baik secara pakan maupun kualitas pakan akan mengalami stress, penurunan bobot badan, hingga mengalami kematian, pakan adalah hal yang harus dijaga dengan sangat intens, peternak ayam dihadapkan pada tuntutan untuk menjaga standar kebersihan dan keamanan produk. Hal ini memerlukan investasi tambahan dalam infrastruktur dan kebijakan manajemen.

Perubahan pola konsumsi masyarakat memengaruhi kebutuhan pasar untuk produk-produk ayam sehingga hendaknya kita menuruti apa kata konsumen kit aini menjadi salah satu daya Tarik agar dikemudian hari ketika mereka merasa dilayani dengan penuh keseriusan dan diberipilihan bebas untuk memilih mereka akan kembali untuk membeli hasil dari ternak kita. Peternak harus beradaptasi dengan permintaan akan produk organik, bebas hormon, atau produk ayam dengan label khusus.

Kemajuan teknologi membuka peluang baru bagi peternak ayam. Kita harus tanggap dan cepat dalam menerima dan mencerna informasi sehingga tidak tertinggal dengan informasi teknologi terbaru khusunya di bidang peternakan. pemanfaatan sensor, pemantauan otomatis, dan analisis data dapat meningkatkan efisiensi produksi dan membantu pengambilan keputusan yang lebih baik. kita harus terbuka dengan adanya teknologi agar peternakan kita tidak tertinggal dan semakin terdepan dalam menyuplai kebutuhan hidup dari masyarakat saat ini dikembangkan beberapa teknologi canggih yang dapat memudahkan kita dalam beternak ayam, bahkan kita hanya menggunakan sedikit tenaga untuk mendapatkan hasil yang lebih menguntungkan sehingga peternakan kita semakin dikenal.

Peluang untuk diversifikasi produk dapat meningkatkan pendapatan peternak. Menjelajahi pasar untuk produk olahan, produk kesehatan, atau produk spesialis dapat menjadi strategi yang berhasil.Tidak hanya berfokus pada ternak saja namun kita harus bisa memanfaatkan peluang yang berkelanjutan contohnya pengolahan pupuk organic ,pengolaha pupuk organik untuk pertanian yang organik juga telah didukung kementrian pertnian yang menyatakan “SistemPertanian organik merupakan sistem budi daya dan manajemen produksi pertanian yang mendorong serta meningkatkan kesehatan agroekosistem yang didalamnya termasuk keanekaragaman hayati, siklus biologis, dan aktivitas biologis tanah. Pertanian organik tidak hanya sebagai sistem produksi pertanian, namun juga sebagai sebuah pendekatan sistemik dan komprehensif terhadap penghidupan berkelanjutan secara umum pada tingkat fisik, ekonomi, atau sosial budaya. Selain itu, pertanian organik memiliki potensi kuat untuk membangun ketahanan dalam menghadapi iklim yang cenderung berubah-ubah (Eyhorn, 2007; Wani, dkk, 2013). .” Dan masih banyak lagi yang dapat kita kembangkan sehingga keuntungan yang kita peroleh tidak hanya denganbeternak saja namun bisa dengan menjual hasil limbah atau pupuk yang kita olah tentunya ini sangat membantu kita dalam masalah keuangan

Dalam menghadapi kepedulian lingkungan dan etika, praktik peternakan berkelanjutan memberikan peluang untuk menarik konsumen yang lebih sadar lingkungan. Termasuk penggunaan energi terbarukan, manajemen limbah yang baik, dan kebijakan keberlanjutan.Pengolaha limbah yang baik adalah kunci beternak ayam di era modern karena dengan adanya pengolahan limnbah akan menguntungkan kita akan mengurangi limbah peternakan dan lingkungan kiya akan kembali bersih karena tidak ada limbah yang terbuang selain itu penanganan biogas dapat membantu untuk mengurangi limbah dari peternakan yang dapat dimanfaatkan sebagai gas kompor maupun lainya.

Peternak ayam di era modern dihadapkan pada tantangan yang kompleks, namun sekaligus memiliki peluang untuk berkembang. Dengan mengadopsi inovasi, berinvestasi dalam teknologi, dan merespons perubahan pasar dengan cepat, peternak ayam dapat memastikan kelangsungan usaha mereka di tengah dinamika yang terus berubah. Hal ini perlu segera diatasi dengan inovasi dan teknologi yang telah berkembang, sektor peternakan akan menjadi sektor yang sangat diminati baik kalangan muda maupun tua karena peternakan tidak akan pernah ada habisnya semua orang tentunya membutuhkan untuk mencukupi kebutuhan sehari-harinya sebagai generasi peternakan kita tidak boleh berkecil hati dan tidak boleh malu dengan ilmu yang kita tekuni kita harusnya bangga karna kitalah yang akan menhidupi seluruh bangsa dengan hasil peternakan kita sendiri tentu suatu kebangg apabila bangsa Indonesia menjadi yang pertama dalam bidang peternakan. (*)