Teguh Pamuji Kalapas Kelas II A Sidoarjo Kini Jabat Kalapas Malang

MEMOX.CO.ID – Kepala Lapas Kelas I Malang Ketut Akbar Herry Achjar secara resmi telah digantikan oleh Kepala Lapas Kelas II A Sidoarjo Teguh Pamuji, Senin (26/05/25)

Kegiatan serah terima jabatan (Sertijab) dilaksanakan di Lapas Kelas I Malang disaksikan oleh Kakanwil (Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Jawa Timur), Kadiyono serta Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum Jawa Timur, Haris Sukamto.

Tampak hadir juga para jajaran Forkompinda Kota Malang maupun yang mewakili serta para rekan media yang selama ini sebagai mitra kerja Lapas Kelas I Malang.

Dalam momen tersebut juga dilakukan foto bereng Kalapas Kelas I Malang yang baru Teguh Pamuji dengan Ketut Akbar Herry Achjar yang kini menjabat sebagai Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) Nusa Tenggara Timur.

Pada kesempatan itu Akbar Herry Achjar berpesan Kalapas Malang yang baru untuk bisa meneruskan amanah dan tugas-tugas pokok yang menjadi fokus bagi Lapas Kelas I Malang.

Begitu juga dengan apa yang disampaikan Teguh Pamuji yang dipercaya memegang tampuk pimpinan di Lapas Kelas I Malang dirinya akan melanjutkan dan meningkatkan fokus tugas utama dari yang sebelumnya agar Lapas Kelas I Malang senantiasa kondusif.

Salah satunya Lapas Kelas I Malang bersih dari narkoba serta meningkatkan pembinaan di Lapas Kelas I Malang yang sebelumnya dirintis oleh Kalapas terdahulu Akbar Herry Achjar termasuk meningkatkan sinergitas dengan rekan media,”ungkapnya. (fik)