Pembangunan Sport Center Diseriusi Pemkot Batu

ilustrasi atlet wushu dan tarung drajat Kota Batu (ist)

MEMOX.CO.IDPemkot Batu terus mematangkan rencana pembangunan fasilitas olahraga bertaraf internasional (sport center) yang nantinya akan berdiri di kawasan Jalur Lingkar Barat (Jalibar) Desa Oro-oro Ombo. Hal ini dimaksudkan untuk memberikan fasilitas kepada atlet Kota Batu yang sudah mulai bertaring di berbagai event terlebih menggondol 22 medali emas dalam ajang Porprov kemarin.

Kepala Bidang Perencanaan Pembangunan, Perekonomian, Sumber Daya Alam, Infrastruktur dan Kewilayahan (P3SDAIK) Bappelitbangda Kota Batu Rizaldi membenarkan hal tersebut ketika dikonfirmasi pada Selasa (19/7/2023). “Pengembangan sport center masuk dalam Rencana Pembangunan Daerah Kota Batu Tahun 2023-2026. Nanti akan direncanakan pengembangan kawasan strategis di wilayah Kota Batu, salah satu contohnya kawasan strategis sport center di Jalibar dan akan disusun pengembangannya pada 2024 nanti.

Baca juga: KONI Kota Batu Lampaui Target Medali Emas