Hukum  

Kapolres Malang: Mari Satukan Tekad Kita Perangi Penyebaran Covid-19

TUMPENG: Pemotongan tumpeng oleh Kapolres Malang AKBP Hendri didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Malang Ibu Mala Hendri Umar

Tasyakuran Hari Bhayangkara ke 74 Polres Malang

Malang,Memox.co.id- Polres Malang gelar tasyakuran peringatan Hari Bhayangkara ke 74 , 1 Juli 2020 yang dihadiri Forpimda Kabupaten Malang beserta tokoh agama dan masyarakat, Rabu (01/07/2020).

Tasyakuran Hari Bhayangkara ke 74 mengangkat  tema Kamtibmas Kondusif masyarakat produktif dilaksanakan Polres Malang dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.

UCAPAN SELAMAT: Kapolres Malang AKBP Hendri saat disuapi nasi tumpeng oleh salah satu tokoh agama wilayah Kabupaten Malang

Hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Malang Sanusi, Dandim 0818 Letkol Inf Ferry Muzawwad, Ketua DPRD Kabupaten Malang Didik Gatot Subroto,Palaksa Lanal Letkol Laut (p) Andik Sanjaya  Malang),Ketua MUI Kabupaten Malang KH Fadhol Hija serta mitra kerja Polres Malang.

Dalam amanatnya Kapolres Malang AKBP Hendri menyampaikan ucapan terima kasih kepada para tamu undangan yang hadir dalam acara tasyakuran peringatan Hari Bhayangkara ke 74.

KUE ULTAH: Pemberian kue ultah dari anggota TNI AL kepada Kapolres Malang AKBP Hendri

“Ditengah penanganan penyeberan pandemi Covid-19, mari kita satukan tekad untuk bersama sama menanggulangi penyeberan virus Corona ini agar cepat berakhir dengan tetap melaksanakan protokol kesehatan.

“Sejalan dengan tema Hari Bhayangkara ke 74 kali ini yakni Kamtibmas Kondusif masyarakat semakin produktif,” ungkapnya.

HADIR: Peringatan Hari Bhayangkara ke 74 Polres Malang dihadiri Forpimda Kabupaten Malang serta tokoh agama dan tokoh masyarakat

Dalam acara tasyakuran tersebut dilaksanakan juga pemberian piala dan piagam penghargaan kepada anggota yang berprestasi serta pemenang lomba Kampung Tangguh Semeru,Pesantren Tangguh, Pabrik Tangguh dan Pasar Tangguh.(fik)